Dirlantas Dampingi Kapolda Riau Tinjau Pospam di Siak & Pelalawan, Irjen Herry: “Pelayanan Kepada Masyarakat Harus Magnum Opus”

WARTA REALITAS

- Redaksi

Minggu, 30 Maret 2025 - 01:08 WIB

5034 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru |  Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan, menegaskan bahwa pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025, harus dilakukan dengan sepenuh hati dan maksimal. Pernyataan ini disampaikan saat meninjau Pos Pengamanan (Pospam) Operasi Ketupat Polres Siak dan Pospam KM 55 Jalan Lintas Timur, Kabupaten Pelalawan, Sabtu (29/3/2025).

“Saya tidak ingin pelayanan hanya sekadar formalitas. Saya ingin petugas memberikan magnum opus dalam pelayanan mereka. Jika dalam seni ada masterpiece, maka pelayanan kita juga harus menjadi yang terbaik, bukan sekadar biasa saja,” ujar Irjen Herry yang didampingi langsung oleh Dirlantas Polda Riau, Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat.

Konsep magnum opus yang dimaksud adalah dedikasi tinggi dari setiap personel dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kapolda juga mengingatkan para petugas untuk selalu bersikap rendah hati dalam menjalankan tugasnya.

“Kita duduk rendah bukan berarti direndahkan, melainkan memposisikan diri sebagai pelayan masyarakat. Jangan merasa berada di atas, karena dengan menjadi pelayan yang baik, kita bisa lebih dekat dan memahami kebutuhan masyarakat,” tegasnya.

Dalam kesempatan ini, Irjen Herry juga mengecek kesiapan personel di lapangan serta fasilitas yang tersedia di pos pengamanan. Ia berharap masyarakat benar-benar merasakan kehadiran polisi sebagai pelindung dan pengayom yang siap memberikan rasa aman selama arus mudik Lebaran.

Sementara itu, Dirlantas Polda Riau, Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat, menyampaikan bahwa pihaknya telah meninjau beberapa pos pengamanan dan pos terpadu di wilayah Siak dan Pelalawan.

“Alhamdulillah, hari ini kami mengecek Pos Terpadu di Siak dan Pospam KM 55 Jalintim, Kabupaten Pelalawan. Kami disambut langsung oleh Kapolres dan Bupati Pelalawan beserta Forkopimda. Semua petugas yang terlibat siap memberikan pelayanan terbaik kepada pemudik. Fasilitas di pos pengamanan juga lengkap, termasuk petugas medis dan tim urai kemacetan,” jelas Kombes Taufiq Lukman.

Baca Juga :  Peringati HUT Ogan Ilir ke 21, Pemdes Ulak Kerbau Lama Sukses Gelar Lomba Bidar Mini di Kecamatan Tanjung Raja

Selama kunjungan, Kapolda Riau dan rombongan melakukan pengecekan kelengkapan serta kesiapan personel di Pospam KM 55. Kegiatan ini ditutup dengan pemberian paket minuman kepada petugas sebagai bentuk apresiasi.

“Sesuai arahan Kapolda, kami menekankan agar seluruh petugas pos pengamanan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan pemudik. Kami juga mengimbau para pemudik untuk selalu mengutamakan keselamatan. Jika terjadi kemacetan, jangan saling mendahului yang justru bisa memperparah situasi. Jika lelah, silakan beristirahat di tempat yang aman atau di pos pengamanan yang tersedia. Ingat, keselamatan lebih penting daripada kecepatan,” pungkasnya. (*)

Sumber berita: Humas Polda dirlantas

Editor: Ros.H

Berita Terkait

Turnamen Futsal Sapma IPK Edition Tahun 2025 di Karo Didominasi Peserta Asal Luar Daerah
Dandenpom I/5 Medan Resmikan Ruang Piket UP3M, Dorong Semangat Baru Personel Polisi Militer
Danrem 031/Wira Bima Hadiri Gelaran Riau Bhayangkara RUN 2025 Bersama Kapolri
Ngaji Bareng Majelis Taklim Al-Quraniyyah Depok
Kepala Bapas Palangka Raya Turut Mendorong Standarisasi Layanan Kesehatan Warga Binaan
“Polsek Sukodadi Polres Lamongan Gelar Patroli Kota Presisi Dialogis untuk Sampaikan Pesan Kamtibmas”
PASTIKAN BEBAS NARKOBA, LAPAS RANTAUPRAPAT TES URINE 12 CPNS BARU
Pengembangan Usaha Badan Usaha Milik Desa “BUMDes CAHAYA” Desa Talunrejo Telah Sukses dan Menjadi Percontoan di Kecamatan Bluluk Kabupaten Lamongan

Berita Terkait

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:51 WIB

“Polsek Brondong Laksanakan Patroli Kota Presisi dan Himbauan untuk Jaga Kamtibmas di Wilayah Brondong”

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:34 WIB

“KEGIATAN MONITORING P2B DI SAWAH WARGA DESA DRADAHBLUMBNG DALAM UPAYA DUKUNG KETAHANAN PANGAN NASIONAL”

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:27 WIB

“Polsek kedungpring lakukan patroli monitoring, Berperan Aktif dalam mencegah Bencana Alam dan Cuaca Ektrem”

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:19 WIB

Anggota polsek Glagah melaksanakan kegiatan patroli antisipasi Knalpot brong.

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:16 WIB

” KAPOLSEK KEDUNGPRING DENGAN TEGAS MELAKSANAKAN PATROLI PERINTIS PRESISI DIALOGIS DI WILAYAH HUKUM POLSEK KEDUNGPRING”

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:06 WIB

Polsek Sukodadi Monitoring P2B Dukung Ketahanan Pangan di Wilayah Sukodadi”

Minggu, 20 Juli 2025 - 12:01 WIB

“LAPORAN PKP (PATROLI KOTA PRESISI) GIAT DIALOGIS DI WILAYAH KEC. SUKODADI”

Minggu, 20 Juli 2025 - 11:55 WIB

“LAPORAN KEGIATAN PENGAWASAN DAN PENYEGELAN SOAL UJIAN PENGISIAN PERANGKAT KASUN PAJANGAN DI DESA PAJANGAN KECAMATAN SUKODADI”

Berita Terbaru