PW Pemuda Pujakesuma Sumut Gelar Dialog Dukung Pilkada Damai 2024

WARTA REALITAS

- Redaksi

Kamis, 15 Agustus 2024 - 02:18 WIB

5052 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumatera Utara, Pimpinan Wilayah (PW) Pemuda Pujakesuma Sumatera Utara (Sumut) gelar diskusi dukung Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) damai 2024, di Ballroom I, Hotel Santika Medan, Senin (12/08/2024) sore.

Diskusi yang dihadiri oleh Kepolisian Daerah (Polda) Sumut, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sumut serta sejumlah organisasi masyarakat dan keagamaan itu berthemakan ‘Pojok Pilkada Damai Tahun 2024’.

Kapolda Sumut Irjen. Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.IK., M.H., pada sambutannya mengajak suluruh pihak untuk bergandeng tangan menjaga Kamtibmas dan mendukung Pilkada damai 2024.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau kita kompak, kalau kita mau bersatu, kalau kita mau bergandengan tangan untuk Pilkada damai tidak ada yang mustahil pasti berjalan dengan damai, aman dan kondusif,” ucap Kapolda Sumut yang baru menjabat itu.

Whisnu juga mengajak seluruh organisasi masyarakat dan organisasi keagamaan yang berhadir untuk menolak dan tidak menyebarkan berita haox, demi keberlangsungan Pilkada tanpa gesekan dan perpecahan ditengah masyarakat.

Baca Juga :  Diduga Mark'up Hutang Rumah Sakit Haji Medan Irwan Sahputra "Khilaf"

Selain itu, Whisnu juga memberitahu bahwa pihaknya dengan dibantu TNI telah siap mengamankan pelaksanaan Pilkada 2024.

“Saya sudah ketemu malam minggu lalu dengan Bapak Pangdam (Pandam I/BB – red), TNI siap membantu pengamanan. Saya bersama Pak Pangdam memberikan rasa aman kepada masyarakat Sumut untuk bisa berdemokrasi yang baik,” sebut Kapolda Sumut.

Sementara Ketua PW Pemuda Pujakesuma Sumut, Raden Bambang Hendra Atmaja, usai kegiatan kepada awak media mengatakan kegiatan tersebut digelar sebagai wujud sikap pihaknya mendukung pelaksanaan Pilkada damai 2024.

“Kami siap mendukung pelaksanaan Pilkada 2024 dengan damai, aman dan kondusif,” ujar Raden.

Dalam upaya mendukung Pilkada damai 2024, Raden menyampaikan pihaknya menolak dengan tegas penyebaran berita hoax. Ia juga mengajak semua pihak untuk saling bergandengan tangan untuk tidak melakukan praktek penyebaran berita hoax hingga ujaran kebencian terhadap pihak lain.

Baca Juga :  KPU Kota Medan Berikan Sosialisasi Pilkada 2024 kepada Warga Binaan Rutan Perempuan Medan

“Kami himbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tidak mengonsumsi bulat-bulat informasi yang didengar, silahkan disaring dulu informasinya dan jangan mudah percaya dengan berita-berita yang belum tentu kebenarannya. Mari sama-sama menolak berita hoax dan menolak polarisasi politik,” tegasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut, Ketua KPU Sumut, Agus Arifin, Ketua Bawaslu Sumut, M. Aswin Diapari Lubis, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, SH., SIK., beserta beberapa organisasi kemasyarakatan dan keagamaan.

Adapun organisasi kemasyarakatan dan keagamaan yang hadir pada kegiatan tersebut yakni FKPPI, Pemuda Pancasila Sumut, AMPI, PKN Sumut, PBB, HBB, Pemuda Merga Silima, DPW Paguyuban Pasundan Sumut, Aceh Sepakat Sumut, FKWJ Sumut, Pendawa, PW Muhammadiyah Sumut, PWNU Sumut, dan PW Al-Washliyah Sumut. (RI-1)

Berita Terkait

Rutan Perempuan Medan Siap Operasikan INKOPASINDO, Guna Optimalisasi Pelayanan Pada Warga Binaan
Dandenpom I/5 Medan: Keberagaman adalah Kekuatan, Thaipusam Bukti Harmoni Kota Medan
Kanwil Kementerian Hukum Kalteng Kukuhkan Pejabat Baru, Perkuat Profesionalisme dan Integritas
Lapas Narkotika Samarinda, Dukung Penuh Program P4GN Bersama BNNP Kaltim
Cair Cair Cair, Lapas Kelas IIA Pancur Batu Gelar Panen Raya Ikan Mas 500 Kg
Lapas Perempuan Bandung Jalin Kerja Sama dengan UPTD Pengelolaan Sampah untuk Lingkungan Berkelanjutan
Langkah Cepat Penuh Dedikasi: Usai Sertijab, Kalapas Perempuan Medan Gelar Briefing dengan Pejabat Struktural
Hadiri Sertijab Kalapas Perempuan Medan, Kakanwil Yudi Suseno :”Tinggalkan Yang Buruk, Mari Berbenah”

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 01:00 WIB

TKP Desa Perbesi, Polres Tanah Karo Tangkap Dua Pengedar Narkoba 8,56 Gram Sabu Gagal Edar

Sabtu, 8 Februari 2025 - 20:21 WIB

Wahh Gawatt” Korban Sodomi Mulai Mengalami Kesakitan Saat BAB dan Sering Melamun

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:40 WIB

Dugaan Oknum Kejaksaan Negeri Ketapang Melanggar Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:12 WIB

Ubur Ubur Ikan Lele, Emak emak Ngamuk Hancurkan dan Bakar Mesin Judi “Menyala lee”

Selasa, 4 Februari 2025 - 20:46 WIB

Raja Edward Sebayang Anggota DPRD Karo, Imbau Disdik Hadirkan Ahli Psikologhi Hilangkan Trauma Terhadap Para Korban Pencabulan

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:08 WIB

Puluhan Anak Dibawah Umur Diduga Korban Pencabulan Datangi Unit PPA Polres Tanah Karo Didampingi Kades dan Para Orang Tua

Minggu, 2 Februari 2025 - 14:48 WIB

Gawat..!! Bandar Narkoba di Labuhanbatu Ngaku Setor Rp160 juta/bulan ke Oknum Polisi

Selasa, 28 Januari 2025 - 21:57 WIB

Sat Narkoba Polres Simalungun Bongkar Peredaran Narkoba, Tiga Tersangka Dibekuk Bersama 25 Gram Sabu

Berita Terbaru